PENGIRIMAN PESAN DALAM FILE GAMBAR DENGAN METODE RC6 DAN LSB MENGGUNAKAN ANDROID

Authors

  • Sartono
  • Riyan Apriyanto
  • Fandy Kurniawan

Keywords:

android, kriptografi RC6, penyisipan pesan, steganografi LSB

Abstract

Perkembangan media digital yang pesat dan penggunaanya yang meliputi berbagai bidang menimbulkan tuntutan yang semakin besar untuk menciptakan suatu sistem penyampaian informasi dapat terjamin keamanannya Proses pengamanan informasi dapat dilakukan dengan menyembunyikan informasi tersebut pada media lain atau dengan metode tertentu, sehingga orang lain tidak menyadari ada suatu informasi didalam media tersebut. Dikenal dengan teknik Steganografi, Steganografi adalah teknik menyembunyikan atau menyamarkan keberadaan pesan rahasia dalam media penampungnya. Pengubahan pesan biasa(plaintext) menjadi pesan terenkripsi (chipertext). dengan metode kriptografi. Kombinasi kedua metode ini dapat digunakan untuk pengamanan pesan ke dalam media gambar, agar pesan yang ingin disampaikan dapat diubah menjadi pesan enkripsi sekaligus bisa disembunyikan.Untuk membuka pesan yang disisipkan dalam gambar ini digunakan kunci rahasia untuk membuka sekaligus menerjemahkan pesan.Aplikasi yang akan di bangun menggunakan android yang mengimplementasikan metode Steganography Simple least Significant Bit Subsitutions (LSB) dan kriptografi Rivest Code 6 (RC6). Penggunaan teknologi Steganografi dan kriptografi ini diharapkan dapat meningkatkan keamanan dalam proses penyampaian informasi, agar informasi informasi yang penting, akan tersamarkan keberadaannya pada sebuah media gambar. Hal ini juga diharapkan dapat membantu proses perlindungan hak cipta hasil karya media elektronik.

Downloads

Published

2020-12-04

How to Cite

Sartono, Apriyanto, R., & Kurniawan, F. (2020). PENGIRIMAN PESAN DALAM FILE GAMBAR DENGAN METODE RC6 DAN LSB MENGGUNAKAN ANDROID. Proceedings of the Informatics Conference, 2(3), 25-30. Retrieved from https://ojs.journals.unisel.edu.my/index.php/icf/article/view/25

Issue

Section

Artikel dalam Bahasa